Balai Riset dan Standardisasi Industri Samarinda

No. Anggota LPK 026
Nama Perusahaan Balai Riset dan Standardisasi Industri Samarinda
Nama Penanggung Jawab Akhmad Mutawakkil
Jabatan Penanggung Jawab Ketua Seksi Standardisasi dan Sertifikasi
Alamat Jl MT Haryono / Banggeris No 1, Samarinda 75124
Telp. & Fax + 62 541 777 1364 (phone) / + 62 541 745 631 (fax)
Email [email protected]
Website www.baristandsamarinda.kemenperin.go.id
Akreditasi KAN
Ruang Lingkup Akreditasi LSPro
Air minum dalam kemasan (SNI 01-3553-2006); Garam konsumsi beryodiumSNI (3556:2010)

LAB UJI
Air minum dalam kemasan (SNI 01-3554-2006), Air limbah (SNI 06-6989-2005), Pupuk urea (SNI 02-2801-1998), Pupuk NPK (SNI 02-2803-2000), Garam konsumsi (SNI 01-3556-2000)

Jumlah Sertifikat Aktif
Profil Singkat Balai Riset dan Standardisasi Industri Samarinda atau biasa disingkat Baristand Industri Samarinda merupakan Unit Pelaksana Teknis Kementerian Perindustrian Republik Indonesia yang berkedudukan di Samarinda dengan wilayah kerja Kalimantan Timur dan sekitarnya.Pada tahun 1985, Balai ini adalah suatu proyek pengelolaannya di bawah Kantor Wilayah Departemen Perindustrian Propinsi Kalimantan Timur.Pada tanggal 9 Agustus 1991, diresmikan oleh Bapak Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Kalimantan Timur sebagai Balai Industri Samarinda yang merupakan Unit Pelaksan Teknis Departemen Perindustrian di bawah Badan Penelitian dan Pengembangan Industri (BPPI) sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Perindustrian No 14/M/SK/2/1991 tanggal 19 Pebruari 1991.Pada tahun 2002, melalui Keputusan Menteri Perindustrian dan Perdagangan Nomor : 784/MPP/Kep/11/2002, Balai Industri Samarinda berubah menjadi Balai Riset dan Standardisasi Industri dan Perdagangan Samarinda.Sehubungan dengan adanya pemisahan Departemen Perindustrian dan Departemen Perdagangan, berdasarkan Peraturan Menteri Perindustrian Nomor : 49/M-IND/PER/6/2006 tanggal 29 Juni 2006, maka secara resmi berubah menjadi Balai Riset dan Standardisasi Industri Samarinda yang merupakan unit pelaksana teknis Departemen Perindustrian Republik Indonesia di bawah Badan Penelitian dan Pengembangan Industri (BPPI).